Entri blog oleh REYNALDHI TRYANA GRAHA

Gambar dari REYNALDHI TRYANA GRAHA
oleh REYNALDHI TRYANA GRAHA - Kamis, 23 Juni 2022, 14:06
Siapa pun di dunia

 

 

Halo semuanya kenalin nama aku Reynaldhi. Aku mahasiswa S1 Teknik Telekomunikasi angkatan 45. Aku mulai bikin-bikin video waktu aku SMP. Waktu itu aku sakit cacar, dan gabut di rumah gak ngapa-ngapain. Waktu browsing-browsing YouTube aku nemu video dengan judul "3 Paradox Pada Perjalanan Waktu" oleh Agung Hapsah. Habis nonton video itu, aku tonton juga video-video dia yang lainnya dan seketika menjadi fans.

Dari situ aku terinspirasi buat nyoba-nyoba bikin video. Masuk SMA aku ikut ekstrakulikuler Media. Disana aku mendalami lagi soal produksi video/film. Selama aku di ekstrakulikuler Media, aku sama temen-temen ekskul sudah produksi 4 film dengan judul:

  1. Game Over (2019)
  2. Mendax (2019)
  3. Realitas (2020)
  4. Back To School (2021)

Oh iya di SMA juga aku ikut kepanitiaan HUT yang dimana disana aku jadi panitia publikasi dan dokumentasi.

Soal video di atas tadi, itu hasil experimen aku dengan rotoscope di After Effects. Aku terinspirasi video Sam Kolder yang berjudul "KOLD - The Creative Process". Dimenit 1:25 - 1:28 merupakan shoot yang aku coba pelajari, dimana ketika environtment nya bergerak secara cepat (timelapse) tetapi subjek nya bergerak secara normal. Sebenarnya ada shoot yang lebih WOW yaitu shoot transisi setelahnya dimana dari shoot di berselancar/berenang lalu transisi secara mulus ke shoot drone gunung. Tetapi untuk shoot itu aku tau bakal lebih rumit jadi aku coba shoot sebelumnya yang menurut aku tidak terlalu rumit untuk di reka ulang.

Jadi untuk proses pembuatan shoot video di atas itu simple aja. Kira-kira begini prosesnya:

  • Aku shoot speed timelapse ruangan tanpa aku.
  • Aku shoot speed normal subjeknya yaitu aku sendiri lagi liat monitor.
  • Aku rekam layar desktop aku ketika ngedit.
  • Aku rotoscope/masking subjeknya, lalu simpen di layer paling atas.
  • Aku masukin juga rekaman layar ketika ngedit, aku percepat speednya.
  • Terakhir aku tambahin effect lens blur, dan aku color grade jugavideonya.

Oh iya temen-temen kalau ada yang hobi bikin video/film boleh hubungi aku di (reynaldig40@gmail.com/reynaldhi@student.telkomuniversity.ac.id). Boleh lah kita belajar bareng sampil ngobrol-ngobrol wkwkwk.

[ Mengubah: Kamis, 23 Juni 2022, 14:30 ]